RSS
Facebook
Twitter

Monday, May 23, 2011

Info : Fakta Memakai Sepatu Berhak Tinggi

Para wanita khususnya wanita yang bekerja sebagai sekretaris,resepsionis,dan kerja perkantoran lainnya. bukan ibu-ibu tukang jamu yee. soalnya belum pernah lihat ibu-ibu tukang jamu pakai sepatu hak tinggi..hehe..ternyata banyak kerugian dari memakai sepatu hak tinggi ini loh..mau tau? nih di kasih tau... dr Liza Suzanna, Estetik Umum mengungkapkan, “Sepatu high heels bisa merusak banyak hal, karena ia membuat aliran darah tidak lagi lancar.” Menurut dr Liza, telapak kaki kita yang melintang, saat menapak pada lantai datar akan menopang keseluruhan berat tubuh, dengan titik berat terutama pada tumit. Namun, saat kita mengenakan sepatu hak tinggi, tumit terangkat, dan ujung kaki di bawah. Hal ini mengakibatkan seluruh berat badan kita bertumpu pada bagian tengah telapak kaki yang miring tadi, atau pada sepertiga belakang telapak kaki.

“Kita hidup dengan aliran darah di dalam tubuh yang mengalir dari atas ke bawah dan kembali lagi ke atas, dalam arti darah itu berputar di tubuh kita. Karena kita hidup di bumi yang memiliki gravitasi, darah yang mengalir ke bawah jadi lebih mudah. Sehari-harinya, tanpa kita mengenakan sepatu hak tinggi saja darah yang mengarah ke atas sudah cukup berjuang, bagaimana dengan dipakaikan sepatu hak tinggi? Darahnya jadi makin sulit mengalir lancar,” jelas dr Liza lagi.

Awalnya, kita pikir mengenakan sepatu hak tinggi akan membuat otot pada bagian belakang tubuh terbentuk dan kencang, tak sedikit yang berpikir, hal itu akan menguatkan otot panggul serta organ bagian dalam. Ternyata tidak begitu, “Ya, bagian otot kaki dan bokong terasa kencang, tetapi di saat yang bersamaan, darah sulit mengarah ke sana, sementara tubuh butuh nutrisi yang ada di darah. Lama kelamaan, sepatu hak tinggi yang melemahkan pembuluh darah, bisa memicu varises, hemorrhoid (varises pada anus), osteoporosis, bahkan turun berok (hernia rahim), karena organ-organ tubuh kan butuh nutrisi dari darah, tetapi darahnya tidak lancar, ototnya jadi lemah.”

Dr Liza menyarankan agar tidak selalu sering mengenakan sepatu berhak tinggi, khususnya yang lebih tinggi dari 3-5 cm. Sebaiknya kenakan bergantian dengan sepatu hak datar. Jika pun ingin mengenakan sepatu hak tinggi dan sangat tinggi, pastikan tidak terlalu lama, lalu ganti lagi. Tak hanya bermasalah pada peredaran darah, terlalu sering mengenakan sepatu berhak tinggi juga bisa membuat otot pada betis memendek, dan ini akan berbahaya karena bisa menyebabkan sakit yang luar biasa. 


jadi, pakai sepatu hak tinggi itu bukannya salah. tapi jangan setiap waktu dan setiap saat ych.. ^^
semoga info ini mengispirasikan kalian para sahabat blogger.. ^^

0 komentar: