RSS
Facebook
Twitter

Sunday, January 26, 2014

Kuliah Machine Learning : Active Learning

Active Learning
·      Apa itu Active Learning
Active Learning (kadang-kadang disebut “query learning” atau “optimal experimental design” dalam literature statistik) adalah bagian dari pembelajaran mesin atau lebih umum adalah kecerdasan buatan. Active learning merupakan kasus khusus dari semi-supervised learning dimana algoritma dapat secara interaktif melakukan proses query berdasarkan data-data yang ada untuk mendapatkan output yang diinginkan pada titik-titik data baru.

Hipotesis utama adalah bahwa jika algoritma pembelajaran diperbolehkan untuk memilih data dari mana algoritma pembelajaran ini belajar sehinnga algoritma pembelajaran dapat menjadi lebih efektif dengan pelatihan yang lebih sedikit. Dimana dengan pertimbangan agar sebuah sistem pembelajaran terawasi  dapat menghasilkan kinerja yang baik, algoritma pembelajaran harus sering dilatih pada ratusan bahkan ribuan kasus berlabel.

Kadang-kadang pelabelan data hanya sedikit atau tanpa biaya, seperti “spam’ yang menandai pesan-pesan email yang tidak diinginkan, atau rating film yang mungkin kita berikan melalui sosial media. Sistem pembelajaran menggunakan tanda dan rating tersebut untuk melakukan penyaringan pada junk email atau untuk menyarankan film yang mungkin akan kita sukai.

Dalam kasus diatas, anda tentu saja pemberian label dilakukan dengan sedikit biaya. Tapi dalam beberapa kasus, pemberian label itu sangat sulit, memakan waktu, atau mahal mendapatkannya. Beberapa contohnya yaitu :
       1. Pengenalan Suara
Untuk pelabelan pidato dengan akurat dan jelas, membutuhkan waktu yang sangat banyak dan dibutuhkan seorang penerjemah yang terlatih. Dalam beberapa laporan, dipaparkan bahwa untuk melakukan pelabelan pada sebuah pidato, dibutuhkan waktu sepuluh kali lebih lama daripada waktu dari pidato itu sendiri (sebagai contoh, satu menit pidato membutuhkan sepuluh menit waktu pelabelan).
        2. Klasifikasi dan Penyaringan
Agar sebuah algoritma pembelajaran dapat mengklasifikasi dokumen (misalnya, artikel atau halaman web) atau jenis lain dari media (misalnya, gambar, audio, dan video file) mengharuskan pengguna melakukan pelabelan masing-masing dokumen dan media file dengan label tertentu, seperti “relevan” atau “tidak relevan”.  Akan sangat membosankan dan bahkan berlebihan untuk membubuhi ribuan kasus tersebut.

Active learning akan aktif berusaha untuk mengatasi kesulitan pelabelan dengan meminta query dalam bentuk contoh  tak berlabel untuk kemudian diberi label oleh database management system. Dengan cara ini, active learning  bertujuan untuk mencapai akurasi tinggi dengan hanya menggunakan beberapa label yang memungkinkan, sehingga meminimalkan biaya memperoleh data berlabel.

·      Active Learner
Active learner mengumpulkan informasi dengan menanyakan pertanyaan dan menerima tanggapan. Kemudian hasilnya adalah sebuah klasifikasi atau model sesuai dengan tugas yang diberikan kepada active learner ini. Active learner berbeda dengan passive learner dimana passive learner hanya menerima data   atau informasi dan kemudian membuat klasifikasi atau model. Sebuah analogi passive learner seperti seorang mahasiswa yang mengumpulkan informasi dengan duduk dan mendengarkan seorang guru sedangkan active learner adalah mahasiswa yang mengajukan pertanyaan-pertanyaan ke guru, mendengarkan jawaban dan mengajukan pertanyaan-pertanyaan lebih lanjut berdasarkan tanggapan guru. Dengan ini memungkinkan active learner melakukan lebih baik daripada passive learner. Perbedaan utama antara active learner dan passive learner adalah kemampuan mengajukan pertanyaan berdasarkan permintaan dan tanggapan sebelumnya.

·      Pendekatan Umum untuk Active Learning
Kunci utama dari pendekatan active learning ini adalah dengan menetapkan satuan model M dan kualitas model M (atau dapat disamakan juga dengan kerugian model (Loss(M)). Dengan menetapkan satuan model dan kualitas model tersebut, maka kita dapat menyelesaikan tugas atau kasus dengan efektif.

     Ketika kita ingin menanyakan query potensial, q, maka kita perlu menilai kerugian model dari model berikutnya, MI. Model MI adalah model original M yang telah dilengkapi dengan query q dan respon x. Karena kita tidak mengetahui respon x yang sebenarnya dari query potensial, maka kita perlu melakukan perata-rataan dan agregasi. Salah satu caranya yaitu dengan mempertahankan distribusi kemungkinan respon ke setiap query. Dengan begitu, maka kita dapat memperhitungkan kerugian model setelah kita menanyakan query, dimana kita telah menduga kemungkinan respon dari query tersebut. Jika kita menggunakan definisi ini pada algoritma active learning, maka kita akan bisa mendapatkan query yang menghasilkan kerugian model yang minimal.

     Dalam statistika, alternatif standar untuk meminimalisir kerugian model adalah dengan menimalisir kerugian maksimum. Dengan kata lain, kita menganggap terjadinya skenario terburuk, yaitu dimana respon x merupakan respon dengan kerugian model tertinggi. Jika kita menggunakan definisi ini pada algoritma active learning, maka kita akan bisa mendapatkan query yang menghasilkan kerugian model maksimal yang minimal (minimax).

Kedua skema perata-rataan dan agregasi ini sangat berguna. Dalam pengaplikasiannya, pemakaian kedua skema ini akan disesuaikan dengan tugas atau kasus pembelajaran yang dihadapi. Kesimpulannya dari pendekatan umum active learning adalah, pertama kita memilih skema model dan kerugian model yang sesuai dengan tugas atau kasus yang dihadapi, kemudian kita juga memilih metode perhitungan potensial kerugian model dari query potensial. Untuk setiap query potensial, kita kemudian memperhitungkan kerugian model yang dapat terjadi, dan setelah itu kita dapat menanyakan query dengan potensi kerugian model terkecil.

·      Contoh Active Learning
Terdapat beberapa cara active learner untuk dapat mengahasilkan query, dan juga terdapat beberapa cara untuk menentukan data atau instansi yang paling informatif.

Pada Gambar 4, siklus active learning yang digunakan adalah siklus active learning berbasis pool. Active learner akan memulai dengan data yang telah terlabel dengan jumlah yang sedikit (L), kemudian active learner akan meminta pelabelan pada satu atau beberapa data lainnya, memperhitungkan dan mempelajari hasil query, kemudian memperbaharui pengetahuannya untuk memilih query yang akan ditanyakan berikutnya. Setelah query telah ditetapkan, maka biasanya tidak akan ada penambahan asumsi pada algoritma pembelajaran. Data baru yang telah diberi label akan dimasukkan ke bagian data terlabel (L).

Gambar 5 menampilkan ilustrasi active learning berbasis pool yang mudah untuk divisualisasikan. Pada gambar ini terdapat sekumpulan data yang dibagi menjadi dua bentuk. Gambar 5(a) menunjukkan sebuah pool dengan sekumpulan data yang berjumlah 400 dan dibagi dua menjadi 200 untuk setiap bentuknya. Data-data ini belum diberi label (U). Gambar 5(b) merupakan ilustrasi algoritma pembelajaran tradisional dimana algoritma pembelajarannya adalah dengan memilih 30 data secara acak dari pool yang kemudian dilabelkan. Garis pada gambar menunjukkan hasil dari algoritma pembelajaran dengan pemilihan 30 data secara acak yang diberi label (L). Dapat dilihat bahwa data yang diberi label terletak jauh dari nilai nol pada sumbu horizontal. Hasilnya adalah algoritma pembelajaran ini memiliki tingkat akurasi 70% untuk pelabelan data-data yang belum diberi label (U). Gambar 5(c) menunjukkan algoritma pembelajaran dengan menggunakan active learning. Active learner menggunakan cara sampling ketidakpastian (uncertainty sampling) untuk focus pada data-data yang terletak paling dekat dengan batas penentuan antara kedua bentuk data. Dengan begitu, maka active learner dapat melakukan pelabelan pada data-data yang belum diberi label (U) dengan akurat. Hasilnya adalah, active learner menghindari permintaan untuk melakukan pelabelan yang berlebihan ataupun pelabelan pada data yang tidak relevan, dan berhasil mencapai tingkat akurasi 90% dengan jumlah data yang diberi label tidak mencapai 30 data.

Salah satu contoh active learning yang diaplikasikan pada kasus nyata adalah klasifikasi teks. Pada kasus ini, algoritma pembelajaran harus dapat membedakan dokumen mengenai baseball dan hockey dari 20 perusahaan berita dengan jumlah dokumen mencapai 2.000 buah dokumen yang dibagi menjadi dua kelas tersebut. Logaritma active learning biasanya dievaluasi dengan menggunakan kurva garis, yang mengukur fungsi esensial atau penting (misalnya akurasi, presisi, dll.) dari data-data baru yang telah diberi label (L). Gambar 6 menunjukkan kurva dari 100 data pertama yang diberi label menggunakan dua buah algoritma pembelajaran, yaitu dengan algoritma pembelajaran tradisional (pemilihan data yang belum dilabel secara acak) dan  algoritma pembelajaran active learning menggunakan cara sampling ketidakpastian. Setelah melakukan pelabelan pada 30 data, akurasi algoritma pembelajaran menggunakan active learning dengan cara sampling ketidakpastian mencapai 81%, sedangkan algoritma pembelajaran tradisional hanya memiliki tingkat akurasi 73%. Dapat dilihat pada gambar bahwa active learning menguasai kurva untuk semua titik. Kita dapat menyimpulkan bahwa algoritma pembelajaran active learning lebih baik dan akurat dari algoritma pembelajaran lainnya (misalnya algoritma pembelajaran tradisional dengan pemilihan data yang belum dilabel secara acak) apabila algoritma pembelajaran active learning ini menguasai kurva untuk semua titik.

·      Kesimpulan
Tujuan dari machine learning adalah mengekstrak pola dari data-data yang ada kemudian dapat digunakan untuk meneruskan pemahaman ilmiah, membuat proses menjadi otomatis, membantu tugas-tugas, dan lebih banyak lagi. Namun, banyak mesin bergantung pada data dimana mengumpulkan data biasanya mahal dan memakan waktu. Dengan adanya active learning dari sebuah mesin, dapat digunakan untuk mengurangi data yang harus dikumpulkan, sehingga dapat meningkatkan efisiensi waktu dan biaya.

Active learning merupakan daerah untuk perkembangan penelitian dalam machine learning, dimana didorong oleh kenyataan bahwa data semakin mudah atau murah tetapi maha untuk dilakukan pelabelan. Active learning dapat merumuskan dan memahami beberapa data yang diberikan, kemudian dapat menghasilkan kesimpulan dan memberi label untuk semua data yang diberikan dengan membaca pola tertentu.
Sumber :

Tuesday, December 31, 2013

Selamat Tahun Baru 2014

Jam menunjukkan pukul 21:39 WIB Tanggal 31 Desember 2013 malam menjelang tahun baru, aku duduk di depan laptop sambil mengetik artikel ini. Tepat didepanku juga televisi stay on, terdengar bunyi terompet, bunyi musik dangdut, suara kendaraan lalu lalang, suara anak-anak berteriak dan tidak ketinggalan suara petasan mengiringi malam tahun baru ini. 

Rumahku tampak sepi, mama di kamar dan rasanya sudah tertidur begitu juga dengan papa. Kedua abangku tentu saja merayakan tahun baru bersama orang terkasih mereka. Aku? Sedang berpikir kalimat apa yang akan ku isi di artikel ini.

Selama tahun 2013 banyak kenangan yang tertinggal, banyak cerita yang beredar, selama 365 hari sekian jam sekian detik. Bersyukur kepada yang ESA karena aku dapat melewatinya dan masih diberi nafas, kesahatan, kekuatan dan tentu saja semangat menulis artikel di blogku di malam menjelang tahun baru ini. 

Bagaimana di tahun 2014 nanti? Apa ada harapan-harapan tertentu yang diinginkan?
Yups, tentu saja. Sekarang aku sedang melanjutkan studi dari D3 ke D4 di Politeknik Caltex Riau dengan sistem online. Sekarang sudah mulai penyusunan proyek akhir. Aku berharap di tahun 2014, aku dapat menyelesaikan studi D4-ku. Itu focus utamaku sekarang. Aku berharap, ditahun 2014 ini aku diberi kekuatan untuk menyelesaikan program studi D4-ku. Walaupun terkadang s*tan-s*tan MALAS datang menerjang dan mendera. Fyuh.

Itu harapan utamaku. Harapan yang lain, ada dong! Karena tabungan untuk uang kuliah semester terakhir sudah tercapai. Sekarang saatnya menabung buat liburan selesai kuliah yaitu jalan-jalan dan berlibur bareng mama. Nggak muluk-muluk kok. Yang real-real aja. Pengen ke Universal Studio di SGP. Dah itu aja deh dulu.

Harapan yang lain, lebih ke diri sendiri aja sich, pengen jadi lebih baik aja (mank selama ini nggak baik?! yah nggak gitu juga sih. Maksudnya rezeki lebih baik lagi :p. hahaha.) Itu sich harusnya tiap hari dong. Masak cuma di pergantian tahun saja merubah diri ke arah yang lebih baik. Yah nggak?! 

Harapan yang tidak boleh hilang setiap hari adalah, yah mendoakan orang-orang yang kita kasihi, yang kita suka atau tidak suka, mendoakan bangsa dan negeri Indonesia, dan mendoakan bumi kita tercinta. Semoga selalu dalam perlindungan-NYA.

Harapan yang agak muluk-muluk ada juga sih (ngayal tepatnya.).
1. Dapat warisan dari mana gitu (mana tau dari nenek moyangku seorang pelaut. haha.)
2. Dapat menang undian dari salah satu iklan-iklan yang beredar (banyak kali iklan yang menangkan paket jalan-jalan ke Korea, Bali, dll. Walaupun tak pernah diikuti satupun. Ditonton saja. Mana bisa menang coba?! haha.)
3. Masih dipikirkan. :D

Ditahun 2013 apa yang telah kucapai?
Mungkin karena ditahun 2012 tidak begitu melakukan perancanaan apa harapan di tahun 2013. Sehingga, alhasil hidupku berjalan apa adanya. Semustinya aku membuat hal-hal seperti ini yah dengan menulis blog dan memikirkan harapan tahun selanjutnya dan apa yang telah dicapai ditahun sebelumnya.
Jadi, apa yang telah aku capai? 
1. Mendapatkan pekerjaan
2. Berhasil menabung dan bayar uang kuliah sendiri
3. Berhasil menyelesaikan semester pertama perkuliahan D4
4. Nanti kupikirkan lagi.

Pukul 22:13 WIB, aku berada di paragraf ini. Kira menulis dan merangkai kata-kata itu gampang apa?! Coba hitung sudah setengah jam lebih. Mata pun sudah mulai lelah, tapi anak-anak disekitar rumah masih semangat tiup terompetnya. haha. BBM pun masih berbunyi beberapa kali mengucapkan perayaan 1 tahun sekali ini.

Sekarang buatlah rencana di apa saja yang ingin anda capai dan lakukan di tahun 2014 nanti?! Ayo, mulai dipikirkan sambil menunggu detik-detik pergantian tahun baru 2014.
Dan saya akhiri artikel saya di tahun 2013 ini dengan kalima :
S E L A M A T    T A H U N   B A R U   2 0 1 4

Friday, April 19, 2013

Kantor Baru, Teman Baru, Suasana Baru, Pengalaman Baru

Tanggal 16 April 2013 sore, saat asyik menonton film korea yang lagi seru-serunya di salah satu stasiun televisi handphone-ku berbunyi. "Kring Kring" (Anggaplah seperti itu bunyinya) :D
Aku : Halo
Penelepon : Halo, dengan ling-ling?
Aku : Iya saya sendiri.
Penelepon : Saya Pak S (sebut saja namanya seperti itu), saya dari PT X (sebut saja nama perusahaannya seperti itu)
Aku : O iya pak. Ada apa?
Penelepon : Kamu sudah dapat kerja?
Aku : Belum pak.
Penelepon : Begini lamaran kamu diterima. Dan kapan kamu siap bekerja? Kalau bisa secepatnya.

Singkat cerita saya diterima di salah satu perusahaan penyalur tenaga kerja (human resources) di kotaku Pekanbaru. Tepat tanggal 18 April 2013, saya mulai bekerja. Saya datang lebih cepat dari waktu yang telah ditetapkan. Iya, dong... Calon karyawan baru masak telat.. Kan nggak lucu... :P

Suasana tempat kerjaku cukup kondusif, orangnya ramah dan tidak banyak ulah. Azzzeee,,kayak anak sekolah kan banyak ulah. Terus disamping kantorku ada jualan makan, mulai dari pangsit, kwe tiau, nasi goreng, mie goreng, mie ayam, dan siang nya ada nasi+lauk pauk ala rumahan. Kloop deh. :D

Kemudian, aku punya mja kantor sendiri, komputer, printer, laci sendiri, tong sampah juga. Mejanya masih banyak yang kosong. Rencananya mau kuisi dengan tisu, tempat peralatan alat tulis, toples makanan juga mungkin. Yaaah, satu-satu lah. Terus pada hari sabtu sepertinya nggak ada kerja. Datang saja pas jam masuk 8:30 dan pulang jam 12:00. Pada hari sabtu full browsing lagi. Ini makanya bisa ng-blog deh.

Dikantor terlihat sepi sekali pada hari sabtu. Kenapa? Karena kalau sudah 3 bulan kerja, boleh hari sabtunya 2 kali libur, 2 kali masuk dalam rentang 2 bulan. Jadinya, kantorku sekarang sepi sekali. Karena aku anak baru, makanya 3 bulan harus masuk full. Hmmm. S.E.M.A.N.G.A.T aja deh.

Terus yang bikin betah mungkin, nggak perlu dandan bagus-bagus atau cantik-cantik ala wanita perkantoran. Sederhana saja pakaiannya, asal sopan dan tidak terlihat lusuh atau bukan baju kaos,jins dan sejenisnya sepertinya sudah diperbolehkan. Peraturan berpakaian disini tidak begitu ketat. yang penting karyawannya melaksanakan pekerjaannya dengan baik.

Awalnya aku melamar di bagian admin support, tapi kemudian dipertimbangkan untuk mengisi bagian finance.Untuk pengalaman dan belajar sesuatu baru aku "IYA" kan aja deh. Walau konsen jurusan/keahlianku tidak disana. :D Mudah-mudahan 3 bulan cepat berlalu dan aku bisa melaksanakan pekerjaanku dengan baik. Karena 3 bulan ini tanggung jawabnya lebih besar. Ada salah seorang pegawai di kantorku yang akan cuti melahirkan. Jadi, untuk sementara selama dia cuti, aku yang akan menggantikan. Setelah itu baru deh, kerjaanku yang sesungguhnya berjalan. :D

Aku juga sambil menjalani proses kuliah D4 yang diselenggarakan secara online. Sekarang aku tamatan D3 dan sedang menjalani proses kuliah lagi. Mudah-mudahan tahun depan aku tamat. :D
Doain yang semua sahabat blogger.
Cukup sekian hasil postinganku hari ini.

Sunday, March 24, 2013

Ketika Blogwalking Banyak Warna Kurasa



Hari sabtu, tanggal 23 Maret 2013 pukul 13.41 WIB, dengan perut sudah terisi aku memulai menulis artikel ini. Whoooaaam. :o Daripada habis makan langsung lalok. Mendingan ngerjain artikel ini yang bertema "Ketika Blogwalking". Dari bannernya saja sudah jelas bukan?

Oke, sebelum aku mengulas tentang artikel dengan tema "Ketika Blogwalking" ini. Flashback sejenak yuk. Kenapa aku bisa ikut serta dalam kontes artikel yang cetar membahana badai ini. Azzzeee, keluar deh lebai ku.

Beberapa minggu yang lalu (Muncul awan bulat-bulat diatas kepalaku)
Suatu hari yang panas, ada yang imvite pin BB ku. "Ting". Begitulah bunyinya. Singkat cerita aja nih. Haha. "Belum cerita udah singkat cerita saja". Seorang abang seniorku dikampus memasukkan aku di grup BLOGGER BERTUAH. Disanalah berkumpul para jawara-jawara, maupun para amatiran pecinta blog. hakz hakz hakz. :D Mulailah dari sana ada kontes menulis blog dengan tema "KETIKA BLOGWALKING". Walaupun hadiahnya tidak cetar membahana. Lumayanlah. Mana tau iseng-iseng berhadiah. hehe.

Back To The Future (Kembali ke laptop)
Intip judulku : KETIKA BLOGWALKING BANYAK WARNA KURASA.

Para pecinta blog pasti udah tahu dong?! Apa sih blogwalking itu?! Sederhananya, kayak kamu sekarang baca artikel ku inilah namanya BLOGWALKING. Jalan-jalan diblog orang sambil baca-baca artikelnya atau ingin nambah traffic diblog sendiri. Jadi, komentar di blog orang berharap dikomentar balik atau lagi cari tugas seabrek yang membutuhkan artikel yahhhuuut dari orang-orang yang ahli dibidangnya atau emang nggak ada kerjaan aja. Banyak latar belakang orang blogwalking itu.

Tapi bagaimana dengan saya sendiri? Aps sih yang saya rasakan selama saya blogwalking. Mau tau, yuk simak satu per satu paparan saya.

1. Memberi RASA 'Mendapatkan Ilmu Pengetahuan'
Bukannya sok pintar atau sok pengen tahu. Tapi salah satu manfaat kita blogwalking yah nambah-nambah ilmu dong. Kadang ilmu SEO, ilmu mempercantik blog, ilmu komunikasi, ilmu apa pun bisa muncul saat kita blogwalking. Jadi, bukan sekadar untuk menambah traffic pengunjung saja blogwalking itu, banyak ilmu yang bisa kita serap dari jalan-jalan diblog orang.

2. Memberi RASA 'Mendapatkan Teman Baru'
Terkadang dari blogwalkinh kita bisa menambah teman loh. Saya punya pengalaman pribadi dari hasil blogwalking, saya jadi mengenal senior di kampus saya yang tidak begitu saya kenal didunia nyata tapi jadi kenal didunia maya karena sama-sama suka nge-blog. Selanjutnya, teman blog saya yang tidak saya ketahui darimana rimbanya, dengan baik hati membuatkan banner untuk blog saya yang seperti gambar dibawah ini.
links note
keterangan : banner pemberian salah satu teman blog yang ntah dimana

Sebelumnya blog saya tidak memiliki banner. :( Sekarang saya punya banner saya sendiri. Saya jadi terharu sekaligus senang sekali saat itu. Maklum waktu itu masih benar-benar amatiran. hehe.

3. Memberi 'RASA Iri'
Kadang iri itu bukan suatu hal yang negatif kok kawan. Dengan rasa iri kita bisa terpacu untuk bisa seperti mereka-mereka yang buat kita iri. Jadi, lebih diexplore kearah yang positif. Namanya juga manusia pasti ada rasa iri dong. Terkadang iri melihat blog orang lain yang cetar membahana badai atau melihat blog orang lain dengan page rank yang bisa membuat kita gigit jari. "Kok bisa yah?!" Kita jadi penasaran dan terpacu untuk mengejar dong. Dulu blog aku ini page rank nya 0 dan bahkan nggak terdetect oleh Mr. Google. Miris nggak tuh?

Terkadang iri melihat mereka yang dengan bangga memajang page rank mereka dihalaman depan dengan se-abrek iklan. Blog yang dapat memasang google adsense, pokoknya blog yang bisa menghasilkan ($o$). Jadi terpacu deh menggali lebih dalam, bagaimana buat ini, bagaimana buat itu. Akhirnya saat aku tahu google memberi aku page rank 1. Senangnya bukan main. Yip Yip Horeeee, Yip Yip Horeee (Sambil lompat-lompat kegirangan). Sekarang was-was takut kembali ke 0 karena aku sudah jarang sekali ng-blog nih. Azzzz. Jumlah visitor juga sudah berkurang. Mudah-mudahan jangan kembali ke page rank 0 yah Mr. Google yang baik hati, ramah tamah dan nggak pernah sombong. :))

4. Memberi RASA 'Inspirasi'
Sambil blogwalking memberi kita inspirasi. Terkadang inspirasi tidak datang serta merta. Perlu waktu untuk mendapatkan sebuah inpirasi dalam menulis sebuah artikel. Tapi dilarang copy paste yah. Harus tetap original. Boleh mengambil kata-kata dari blog orang. Asal itu hanya sebagai sumber kita menulis blog. Misal kita mau mengulas sejarah Indonesia. Nggak mungkin dong ngarang bebas?! Perlu cari artikel-artikel lain yang mendukung. Itu mah hal yang wajar.

5. Memberi RASA 'Motivasi'
Terkadang dari blogwalking memberi kita motivasi. Mengapa demikian? Contohnya saat blogwalking, kita memberi komentar bagus ke blog orang. Walaupun kita tidak tahu, tapi si pemilik blog akan merasa senang bukan kepalang saat mendapat tanggapan positif dari artikelnya. Kemudian si pemilik blog kembali mengunjungi blog kita dan melakukan hal yang sama. Saat kita merasa senang itulah kita merasa termotivasi untuk menulis artikel lagi. Sama seperti halnya anak kecil, yang dipuji saat mendapat nilai bagus, akan berusaha mendapat nilai bagus kembali untuk mendapat pujian dari orang tuanya. Itu adalah hal yang manusiawi. Jadi, dengan blogwalking dan memberi komentar ke blog orang dan sebaliknya kita merasa termotivasi untuk menulis menulis dan menulis.

6. Memberi RASA 'Lapar'
Haha. Nomor 6 ini baru saya rasakan, langsung saya tuangkan ke dalam paragraf. Baru selesai makan, tapi ketika menulis otak kita bekerja dan energi terkuras. Makanan yang diolah pun menjadi energi dan menimbulkan rasa lapar kembali. Jadi, saat menulis pastikan tersedia makanan dan minuman disamping laptop anda jika malas untuk mengambilnya. Karena ada tipe orang yang kalau belum selesai tidak mau beranjak matanya dari laptop. Kenapa? Mungkin karena takut inspirasinya hilang, atau karena nanggung pengen diselesaikan dulu. Jadi, blogwalking yang berkelanjutan dapat membuat kita merasa lapar.

7. Memberi RASA 'Suka dan Duka'
Kenapa memberi rasa Suka dan Duka? Karena isi blog orang macam-macam. Ntah curhat atau puisi yang galau-galau, pokoknya macam-macam. Kalau membaca artikel lucu dan bikin ngocok perut kita bisa ketawa-ketawa depan laptop. Sampai si mama pun intip si anak kedalam kamar dengan muka heran dan khawatir ("Ngapain nih anak gue ketawat sendiri dalam kamar?", muka si mama menyiratkan seribu kekhawatiran). Bisa juga kita mampir di blog orang dengan curhatan kisah hidupnya yang menyayat hati. Kita tidak tahu cerita yang disampaikannya itu benar apa nggak. Yang penting kita merasa terbawa suasana saat membaca isi blog nya itu. Makanya kenapa saat blogwalking rasa suka dan duka bisa kita rasakan.

8. Memberi RASA 'Persaudaraan'
Walaupun tidak bersaudara, tapi saat ada yang rutin memberi komentar ke blog kita atau sebaliknya. Rasa persaudaraan itu muncul. Seperti kita bersaudara saja. Buktinya pakai kata-kata "BRO" (singkatan dari Brother) yang artinya saudara laki-laki. Padahal si punya blog bukan sodara kita. Atau "SIS" (singkatan dari sister) yang artinya saudara perempuan. Padahal bukan saudara perempuan kita. Macam-macam lah panggilan-panggilan gaul sesama para blogwalker. Karena kata-kata sapa itulah membuat para blogwalker serasa saudara sendiri.


"Bagaimana dengan kedelapan rasa yang kupaparkan sobat? Apa para blogwalker juga merasakan hal yang sama dengan yang kurasa? Kalau iya, acunnggkan jempol kaki kalian. AYoooooo... hehe... :D"
"Kenapa cuma delapan (8) Rasa sis?"
"Iya, menurut kepercayaan orang chinese Delapan (8) itu membawa HOKI. hehe. (Padahal dalam hati : "Lu kira gampang apa mikirin 8 buah itu!" Keluar langsung tendangan maut. haha. ^^v phis)

Cukup sekian pembahasan saya yang singkat ini (Padahal setelah saya cek sudah 1000 Kata lenih.haha.). Tunggu artikel lain saya yang cetar membahana badai yah. Atau silahkan kunjungi postingan saya yang lain (sekalian promosi).

Caaaooo dulu... yuk dagh dagh bye byyyee...

Tuesday, March 12, 2013

Mengupas Tuntas Kecanggihan Jejualan.com

Tepat pada hari rabu 13 Maret 2013 Pukul 11.15, aku mulai bertekad untuk membuat satu lagi tulisan mengenai jejualan.com. Kali ini aku akan mengupas tuntas isi dari kecanggihan jejualan.com.

Sumber : jejualan.com

Banyak yang melirik website-nya tanpa tahu apa sih isi dalam dari jejualan.com ini? Banyak yang nggak ada waktu atau malas mengotak-ngatik ataupun sudah malas dengan harga 60rb/bulan atau 200rb/bulan. Padahal kalau dipikir-pikir, 60tb adalah harga yang paling murah untuk kita melakukan posting barang jualan kita loh.

Di artikel saya sebelumnya saya sudah ajarkan yah. Cara daftar bagaimana?! Jadi kalau masih ada yang tidak tahu. Yuk dibaca dulu artikel saya sebelumnya. :)

Hari ini saya akan mengajak para sahabat pembaca untuk mengadakan tour singkat menyingkap tabir dibalik halaman admin panel jejualan.com ini. :p

1. Halaman Login
Pertama kita akan menuju ke halaman login. Setelah anda mendaftar. Anda akan mendapat password otomatis dari sistem. Ha! Hal ini gunanya untuk melakukan login/masuk ke halaman admin panel dari jejualan.com.
Pada tahukan caranya login? Saya yakin sahabat pembaca sudah tidak asing dengan kata login. Mau facebook login dulu, buka email login dulu, main blog juga login dulu. Jadi nggak perlu diajarkan lagi yah cara login itu seperti apa. hehe :D


Saat anda daftar, maka otomatis akan ada pemberitahuan ke email anda. Silahkan dicek. Dari sana anda tahu kemanakah harus login. Username adalah email yang anda daftar di form pendaftaran. Kemudian password akan diberikan secara otomatis. Anda bisa merubah passwordnya setelah masuk halaman admin panel.

2. Halaman Home
Setelah kita login dan berhasil. Maka akan masuk ke halaman home/beranda kita.
Ini adalah gambar halaman home saya. Penampilannya yang soft dan menu yang gampang untuk digunakan. Jadi, tidak salah pilih kalau anda memilih jejualan.com sebagai tempat menggelar barang dagangan anda. Webhosting disediakan, semuanya sudah tersaji, Kita tinggal memakai saja dulu, Dan harganya sangat terjangkau ada yang 60rb sampai 200rb. Tergantung kebutuhan bisnis anda tentunya. Anda bebas memeilih.

Selanjutnya, dihalaman home ini tersaji kata

"HANYA 5 STEP MUDAH UNTUK MULAI BERJUALAN"

Apakah itu? Kok hanya 5 step? Benar nggak sih hanya 5 step? Serius?
Penasaran? Yuk Mari simak artikel aku.


Step 1. "TAMBAH PRODUK"
Saat kursorku mengklik "STEP 1-Tambah Produk". Wooooow, otomatis layarna mengarah ke menu diatas. Kecanggihan ini menunjukkan jejualan.com memperhatikan user firendly atau kemudahan dalam penggunaan sebuah sistem.

Selanjutnya, aku pun menuju halaman tersebut untuk melakukan penambahan produk.

Sumber : http://shopaholic.jejualan.com/admin/product/list

Ternyata kecanggihan jejualan.com belum selesai. Saat aku menuju ke halaman tersebut. Pengguna langsung diarahkan, sehingga tidak kebingungan dalam melakukan step by stepnya. Penggunaan bahasa yang dapat dimengerti semua kalangan. Saya rasa sisi user friendly-nya sangat diperhatikan oleh para programmer maupun designer sistem ini. Patut diacungkan jempol.
Sumber : http://shopaholic.jejualan.com/admin/product/add

Ini adalah form untuk menginputkan gambar barang yang ingin kita jual. Selanjutnya isi form tersebut. Seperti gambar dibawah ini :
Sumber : http://shopaholic.jejualan.com/admin/product/add

Selanjutnya klik simpan. Kemudian tunggu proses upload gambar.

Step 2. "PILIH DESIGN"
Tambah produk selesai. Selanjutnya, kita beralih ke pilih design. Banyak design template yang ditawarkan oleh jejualan.com. Bisa-bisa anda sendiri bingung memilihnya. Contoh template sudah saya tampilkan di artikel sebelumnya. Silahkan dicek yah.

Mari kita kupas bagaimana sih cara pilih design. Yuk, silahkan disimak.


Seperti halnya Tambah Produk. Saat button Pilih Design dipilih. Maka otomatis kita diarahkan ke menu untuk melakukan konfigurasi design. Mari kita lihat halaman menu pilih design bagaimana. :)

Sumber : http://shopaholic.jejualan.com/admin/config/main

Saat menu konfigurasi di klik. Otomatis pengguna diarahkan ke sub menu tampilan. Menu tampilan inilah yang berfungsi untuk mengganti tampilan halaman website tempat kita menampilkan barang dagangan kita.Yuk, kita cek. :)
Sumber : http://shopaholic.jejualan.com/admin/theme/main

Dimenu ini, anda dapat memilih template yang disediakan oleh jejualan.com sesuai dengan yang anda inginkan, Jadi, tidak terpaku pada template itu aja kok.

Step 3. "PEMBAYARAN"
Setelah anda selesai menukar template yang anda inginkan. Maka, klik selesai pada bagian halaman bawah. Maka otomatis, akan diarahkan ke menu home anda. Dari menu home, secara langsung kita diarahkan ke menu pembayaran. Saat, menu pembayaran saya klik. Kursor otomatis mengarah ke menu konfirgurasi. Seperti gambar dibawah ini.

Kemudian untuk melakukan pembayaran. Menuju ke halaman konfigurasi kembali. Yuk, kesana yuk. :)
Sumber : http://shopaholic.jejualan.com/admin/config/main

Langsung saat menuju ke halaman konfigurasi. Kita diarahkan untuk menuju menu pembayaran. Canggih yah? kita nggak perlu pusing-pusing lagi menjelajahi dan mencari. Kita langsung dipandu langsung sama kecanggihan dari jejualan.com ini.

Sumber : http://shopaholic.jejualan.com/admin/payment/config/addon_code=wiretransfer

Ini adalah halaman untuk melakukan pengeditan data rekening bank kita. Data ini akan otomatis dikirim kepada yang melakukan order ke kita. Canggih benar nih jejualan.com. Jadi nggak bakalan rugi deh. Daftar disini, dengan modal hanya 60rb/sebulan.

Step 4. "PENGIRIMAN"
Dari menu pembayaran kita menuju ke menu pengiriman. Seperti biasa saat gambar pengiriman diklik. Maka kursor akan otomatis mengarah ke menu untuk kita melihat pengiriman.

Ternyata untuk pengiriman masih terletak di menu konfigurasi nih. Yuk, kita menuju menu konfigurasi.
Sumber : http://shopaholic.jejualan.com/admin/config/main

Pada menu konfigurasi, kita diarahkan menuju ke sub menu pengiriman. Yuk, kita intip halaman pengiriman ini.
Sumber : http://shopaholic.jejualan.com/admin/config/ongkir

Halaman ini untuk melakukan konfigurasi harga pengiriman. Sehingga, secara otomatis biaya ini akan ditampilkan kepada pembeli. Waaah,,, pekerjaan lebih gampang bukan? Daripada harus bertanya "berapa ongkir nya sist?", Ntar harus tunggu dibalas lagi. Kalau begini, patut diacungkan jempol dong.

Step 5. "KONTAK"
Dari menu pengiriman, kita menuju ke menu kontak yah. Ada apa sih di menu kontak ini? Penasaran? Yuk, kita intip bersama. :)

Ternyata menu kontak juga berada di menu konfigurasi.
Sumber : http://shopaholic.jejualan.com/admin/config/main

Selanjutnya, kita diarahakan ke sub menu kontak.
Sumber : http://shopaholic.jejualan.com/admin/contact/settings

Pada halaman sub menu kontak ini. Untuk melakukan pengeditan kontak yang bisa dihubungi oleh pembeli. Baik itu email, pin bb, line, whatsapp, no hp, we chat dan lain-lain. yang dapat memudahkan pembeli melakukan komunikasi lebih lanjut.

WOOOW... 5 STeP simple ini berhasil deh aku selesaikan. Ternyata mudah banget menggunakan jejualan.com dalam melakukan transaksi jual beli yah.
Selanjutnya, Masih pikir-pikir dua kali yah? Udah langsung saja daftar di jejualan.com.

Sumber : 
jejualan.com
shopaholic.jejualan.com